in

Pinjaman Online Pakai Rekening DANA, Pengajuan Lebih Praktis

Pinjaman Online Pakai Rekening DANA
unsplash.com

Pinjaman online pakai rekening DANA dinilai lebih praktis daripada membuat rekening bank. Proses pencairannya pun terbilang mudah. Ketika uang pinjaman cair, nasabah bisa langsung menyelesaikan transaksi dengan cepat.

Sebagian fintech yang menyediakan layanan pinjaman online, mencantumkan rekening bank sebagai salah satu persyaratan wajib. Namun, ada pula beberapa pinjaman online yang tidak memberlakukannya.

Hanya dengan rekening DANA, pengajuan pinjaman mendapatkan persetujuan. Adapun pinjaman-pinjaman online yang bisa dipertimbangkan, JULO, ModalKU, Tunaiku, Dana Cepat, AdaKami, dan masih banyak lagi.

Pinjaman Online Pakai Rekening DANA
unsplash.com

5 Pinjaman Online Pakai Rekening DANA

Berikut ini ulasan singkat tentang beberapa pinjaman online yang bisa menggunakan rekening DANA. Mulai dari tenor pinjaman, suku bunga, limit, hingga jenis layanannya.

1. Pinjaman Online ModalKU

ModalKU merupakan salah satu pinjaman online yang sudah mengantongi izin resmi dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Tidak hanya mendukung pencairan pinjaman melalui rekening DANA saja, tetapi juga melalui e-wallet lainnya seperti OVO dan Tokopedia.

Pinjaman online ModalKU diperuntukkan bagi semua pelaku usaha, baik itu usaha mikro, usaha menengah, hingga usaha berskala besar. ModalKU memberikan kesempatan kepada setiap pelaku usaha untuk mendapatkan suntikan dana dengan layak.

Uang pinjaman yang bisah nasabah ajukan mencapai Rp 2 miliar. Sedangkan tenor pinjamannya hingga 24 bulan atau dua tahun.

2. Pinjaman Online Dana Cepat

Dana Cepat merupakan salah satu pinjaman online pakai rekening DANA yang telah mendapatkan pengawasan dari OJK. Selain menggunakan rekening DANA, nasabah juga bisa memanfaatkan akun e-wallet lainnya.

Limit pinjaman yang Dana Cepat tawarkan mencapai Rp 10 juta. Tingkat suku bunganya tidak memberatkan nasabah. Bahkan, suku bunga paling tinggi sebesar 36% saja.

3. Pinjaman Online AdaKami

Pinjaman online AdaKami adalah salah satu platform Peer-to-Peer (P2P) Lending besutan PT Pembiayaan Digital Indonesia. Sebagai pinjaman online resmi, memberikan kemudahan bagi setiap calon nasabah dengan menawarkan limit hingga Rp 20 juta.

Calon nasabah bisa mengajukan tenor pinjaman sesuai dengan kebutuhan dan tujuan finansial. Mulai dari cicilan tiga bulan, enam bulan, hingga 12 bulan.

Pinjaman online yang sudah mengantongi izin OJK ini, memiliki proses pengajuan cepat dan aman. AdaKami menjadi solusi tepat bagi siapa saja yang membutuhkan dana pinjaman cepat.

4. Pinjaman Online CashCepat

Pinjaman online pakai rekening DANA selanjutnya, yakni CashCepat. Berbasis teknologi yang canggih dan mutakhir, membantu semua kalangan masyarakat mendapatkan pinjaman dengan cepat.

Platform pinjaman online yang sudah resmi dan terdaftar OJK ini, memberikan limit pinjaman mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 10 juta. Suku bunganya pun terbilang rendah. Tingkat suku bunga tahunan yang paling tinggi hanya mencapai 36% saja.

Tak hanya itu, tenor pinjaman CashCepat cukup lama, sehingga memberikan banyak waktu kepada nasabah untuk melunasinya. Masa peminjaman antara 61 hari hingga 180 hari.

Menariknya lagi, CashCepat menawarkan layanan khusus untuk kegiatan usaha di sektor pertanian. Hal ini menjadi peluang yang cukup bagus bagi para petani.

5. Pinjaman Online Tunaiku

Tunaiku adalah salah satu pinjaman online terpercaya yang tidak mengharuskan calon nasabahnya memiliki rekening bank untuk mengajukan pinjaman. Pasalnya, bisa menggunakan rekening DANA sebagai alternatifnya.

Limit pinjaman lumayan besar, yakni mencapai Rp 20 juta. Sedangkan tenor pinjamannya sangat fleksibel, yaitu hingga 20 bulan.

Pinjaman online pakai rekening DANA memang memberikan segudang keuntungan. Namun, tetap harus memperhitungkan banyak faktor ketika ingin memanfaatkannya. Seperti, mengajukan pinjaman sesuai kebutuhan, kondisi finansial, penghasilan, dan kesanggupan.

Pinjaman online Crowdo

Pinjaman Online Crowdo Tepat Bagi Anda yang Butuh

Cara Bayar AdaModal Lewat Livin Mandiri dengan Mudah

Cara Bayar AdaModal Lewat Livin Mandiri dengan Mudah